Bahan-bahan :
200 gram bihun
100 gram udang basah
100 gram brokoli
100 gram daging ayam
1 buah wortel
1 batang daun bawang
1 butir telur
Bumbu-bumbu :
3 siung bawang putih
2 sendok makan kecap manis
1 sendok makan kecap asin
1 sendok makan saus tiram
½ sendok teh lada bubuk
½ sendok teh penyedap rasa
Minyak goreng secukupnya
Cara Membuatnya :
Bihun diseduh air panas lalu tiriskan, udang basah dikupas, sisakan ekornya. Brokoli direbus, daging ayam dipotong tipis. Wortel diiris ukuran batang korek api, daun bawang diiris serong, telur dikocok dan bawang putih dicincang. Panaskan wajan, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan udang dan ayam, masak hingga berubah warna, sisihkan. Masukkan telur, dibuat orak-arik. Tambahkan wortel, daun bawang, bihun, kecap manis, kecap asin, saus tiram, lada, penyedap rasa, aduk hingga rata, angkat lalu hidangkan.
Selamat Mencoba !!
22 October 2009
Bihun Goreng Pelangi
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment